Header Banner JagoanStore

Sabtu, 14 Juli 2012

Menulis di blog dapat bayaran bersama shvoong



Bila kita gemar menulis atau review tulisan-tulisam (buku), jangan biarkan tulisan-tulisan agan menumpuk di rak. Tulislah di blog dan  daftarlah ke shvoong. Di sana kita bisa berbagi pengetahuan. Disamping kita bisa memberikan informasi kepada dunia kita juga bisa mendapatkan informasi tulisan-tulisan yang akan menambah wawasan pengetahuan kita. Dan lebihnya kita juga bisa mendapat bayaran dari tulisan yang dikirim ke sana.
Untuk daftar bisa klik di sini saja gan

Shvoong  secara Otomatis memberikan kita Backlink dan Traffic untuk Artikel Blog Kita. Ketentuannya kita hanya menulis Ringkasan Artikel kita atau orang lain yang kita review.  Apabila pengunjung penasaran untuk baca artikel sepenuhnya maka mereka akan menuju blog kita, nantik kita akan diberikan tempat Pasang Link untuk Sumber Artikel Tersebut.
Kita dan Shvoong berbagai,
1. Shvoong berbagi. Perpustakaan Shvoong adalah terbuka yang bisa diakses semua orang untuk menambah pengetahuan baru, atau memperoleh informasi pendahuluan tentang sesuatu sebelum memutuskan membeli.
2. Kita berbagi. Konten Shvoong kita isi dan ambilkan dari bahan postingan di blog kita atau dari sumber lain. Tidak boleh nyontek habis! Kalau ide sedang mampet boleh juga meringkas posting/tulisan orang lain. Jangan lupa mencantumkan sumber asal posting. Shvoong jadi ajang mengiklankan tulisan orang lain? Mending mengiklankan posting sendiri ya ‘kan, kecuali kita benar-benar sedang kepepet.
3. Giliran Shvoong yang berbagi. Kita berkontribusi mengisi dan melengkapi perpustakaan Shvoong. Tidak boleh tulisan baru, hanya tulisan singkat berupa review, abstrak, rangkuman, dst., dari produk yang sudah ada seperti buku, film, karya ilmiah, website, dll.  Tulisan dikelompokkan ke kategori dan subkategori yang telah ditentukan.
Itung-itungan-1. Ini urusan yang paling menarik dan ditunggu-tunggu! Shvoong membagikan 10% duit hasil iklan selama sebulan kepada seluruh kontributor tulisan di bulan tersebut. Kayak gajian ‘aja. Bagaimana cara itung-itungannya?
Besar imbalan ditentukan mekanisme pasar.  Maksudnya begini. Misalkan 10% pendapatan iklan Shvoong dalam sebulan = X dolar. Jumlah pengunjung total di bulan itu misalkan = Y orang.  Jadi nilai satuan adalah [X/Y] dolar per pengunjung. “Honor” kita = [Total pengunjung ke postingan kita] x [X/Y].  Cuma itu, sederhana sekali ya. Langsung dibayarkan kalau jumlah sudah mencapai $10.
Jadi kalau jumlah pengunjung sedikit jangan kaget kalau dapatnya masih ‘sen‘. Selain itu nilai [X/Y] dari bulan ke bulan juga tidak tetap, selalu berubah-ubah karena jumlah pemasang iklan [X] dan jumlah pengunjung [Y] juga berubah. Tidak heran Shvoong menganjurkan kita membuat tulisan sebanyak-banyaknya agar jumlah pengunjung ke postingan kita meningkat. Oh, ‘gitu.
Kesimpulannya, besar imbalan 1 tulisan yang berhasil menarik 1.000 kunjungan sama dengan 20 tulisan dengan rata-rata 50 kunjungan. Mending mana? Sedikit saja tetapi mantap isinya, iya ‘kan.
Itung-itungan-2. Pemasukan kita yang lain dari Shvoong adalah dari afiliasi.
Kita bisa mengundang teman untuk bergabung di sini dan kita juga akan medapatkan imbalan dari hasil undangn ini.
Peraturannya seperti ini.
  1. Teman yang Diundang harus belum pernah terdaftar di Situs ini sebelumnya.
  2. Jika Teman yang Diundang mendaftarkan diri ke Situs dan memberikan Ringkasan, maka Pengundang akan mendapatkan uang sejumlah Komisi yang diterima Teman yang Diundang, maksimum $100.
Shvoong.com berhak untuk menahan pembayaran kepada Pengundang, jika Teman yang Diundang melanggar Syarat-Syarat Utama.

Tunggu apalagi bergabung dan daftarkan segera, untuk daftar klik sini saja gan

--Abu Hai---

Tidak ada komentar:

Posting Komentar